Warga Senaung Cemas Abrasi Ancam Rumah Mereka

selayang.id, MUARO JAMBI – Warga tepian Sungai Batanghari Desa Senaung, Kecamatan Jambi Luar Kota, Kabupaten Muaro Jambi terus dihantui ketakutan, pasalnya tanah pinggiran sungai terus mengalami abrasi.

Disepanjang pinggiran Sungai Batanghari di Desa Senaung terus mengalami abrasi, bahkan abrasi kini sudah dekat dengan jalan lingkungan desa tepatnya di RT 02 Dusun Satu Desa Senaung hanya berjarak 1,5 meter.

Salah seorang warga Indra mengaku khwatir dan merasa was-was akan abrasi ini. Dijelaskannya setiap kali hujan turun tanah tebing terkikis, bahkan sudah ada beberapa dapur rumah warga yang sudah terjun kebawa akibat abrasi ini.

Indra menuturkan beberapa tahun lalu jarak dapur warga dengan bibir sungai masih sekitar 5 meter. Namun setahun belakangan abrasi terus menerjang, membuat dapur rumah warga roboh dan jalan lingkungan nyaris ikut terkena abrasi.

“Sudah dekat nian dengan jalan abrasi nyo kini bang, khwatir kalau tidak cepat ditangani dapur rumah warga beserta jalan lingkungan ikut roboh akibat abrasi,” ujar Indra.

Menurut warga, keluhan mengenai abrasi sudah sering dikeluhkan warga, bahkan sudah beberapa kali Pemerintah Desa melayangkan surat kepada pemerintah Kabupaten bahkan provinsi Jambi. Namun hingga kini belum ada respon dan jawaban pasti terkait solusi mengenai abrasi ini.(Ary)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *