Seribu anak berkumpul meriahkan acara peringatan Hari Anak Nasional 2024 di Taman Aek Meliuk, Rumah Dinas Bupati Batanghari, Sabtu (10/8/2024) malam.
Meski berlangsung malam, tetap tak menyurutkan semangat mereka. Raut ceria pun tampak jelas saat anak-anak mengikuti berbagai kegiatan disana. Terutama mereka yang masih TK dan Paud.
Diantaranya, penampilan tari tradisional dan kreasi baru serta fashion show. Yang ditampilkan dengan semangat dan gembira oleh anak-anak Paud dan TK maupun peserta lainnya.
Acara juga dimeriahkan dengan pelepasan balon dan pertunjukan kembang api.
Peringatan Hari Anak Nasional 2024 yang mengangkat tema ‘Anak Terlindungi Indonesia Maju’ ini dihadiri Bupati Batanghari Muhammad Fadhil Arief dan Bunda Paud Kabupaten Batanghari, Zulva Fadhil. Kedatangan bupati dan bunda paud disambut riuh tepuk tangan.
Yang bertanggungjawab menggelar acara peringatan Hari Anak Nasional 2024 tersebut Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Kabupaten Batanghari. Pada Laporannya, Kepala Dinas PPPA Kabupaten Batanghari, Khadafi menyebut total seribu anak yang hadir dan meriahkan acara peringatan Hari Anak Nasional 2024. Yang berasal dari PAUD,TK ,SD, SMP sederajat dan SMK sederajat serta pesantren.
“Untuk sumber dana penyelenggaraannya dari APBD Batanghari,” ujar Khadafi.
Dalam sambutannya, Bupati Batanghari Muhammad Fadhil Arief menyampaikan dirinya atas nama pemerintah daerah Kabupaten Batanghari mengucapkan selamat memperingati hari anak nasional tahun 2024.
Peringatan ini merupakan momentum yang tidak boleh terlewatkan karena merupakan hari yang spesial bagi seluruh anak Indonesia sekaligus menjadi sarana untuk menggugah kepedulian dan peran serta semua dalam upaya pemenuhan hak hak anak dan perlindungan anak agar mereka dapat tumbuh dan berkembang secara optimal.Sebagaimana kita ketahui, kebanggaan kita sebagai orang tua adalah melihat anak -anak kita kelak berhasil pendidikannya dan menjadi anak yang berguna bagi nusa dan bangsa. Juga berbakti kepada orang tua,” ujar Fadhil.
“Tapi, haruslah kita sadari peran kita, sebagai orang tua, yang sangat dibutuhkan anak-anak. Peran penting kita bagi mereka untuk mencapai cita-citanya kelak,” imbuhnya.
Karena itu, menurut Fadhil, sebagai orang tua jangan pernah salah mendidik anak di rumah. Sehingga anak tidak keliru dalam pergaulan ditengah masyarakat.
“Kita harus memiliki generasi penerus yang sehat, berakhlak, berprestasi dan cinta tanah air,” katanya.
Seribu Anak Batanghari Meriahkan Hari Anak Nasional 2024
