Selayang.id,Jambi-tim Satgas pangan Provinsi Jambi hari ini melakukan sidak memantau harga dan ketersediaan pangan di pasar-pasar tradisional dalam kota Jambi.
selain di pasar Angso duo pemantauan juga dilakukan di Pasar talang Banjar dan pasar Simpang pulai kota Jambi. Koordinator tim pemantauan Satgas pangan JabalNur mengatakan dalam pemantauan kali ini dibagi dalam dua tim kecil.yang pertama di pasar Angso duo dan tim yang kedua memantau di Pasar talang Banjar dan Simpang pulai.
Untuk di Pasar talang Banjar dan Simpang pulai memang sedikit berbeda dari pasar Angso duo. Seperti harga cabe merah di kisaran 60 hingga 70 ribu rupiah perkilogram. Sementara di pasar Angso duo di harga 55 hingga 60 ribu rupiah perkilogram.
” Laporan dari tim dua yang ke Pasar talang Banjar dan Simpang pulai harga cabe merah dikisaran 60 hingga 70 ribu rupiah perkilogram yang didatangkan dari Medan, Padang dan Palembang” Ungkap JabalNur
Jabalnur mengatakan untuk harga di kedua pasar seperti talang Banjar dan Simpang pulai hampir sama. Seperti ayam ras 35 ribu rupiah perkilogram dan daging sapi 120.000 per kg.(Red)