Reses DPRD Muaro Jambi, Jurjani Tampung Aspirasi Masyarakat Taman Rajo

Selayang.id, Muaro Jambi – Reses yang dilakukan oleh anggota DPRD kabupaten Muaro Jambi dari fraksi PKB Jurjani ke Kecamatan Taman Rajo kabupaten Muaro Jambi dijadikan sebagai momen untuk menampung aspirasi dari masyarakat setempat, (Jumat (12/02/21).


Reses kali ini di pusatkan di Desa Talang duku, kecamatan taman Rajo kabupaten Muaro Jambi yang dihadiri oleh Pemerintah Desa setempat, Babinsa talang duku, Kapolsubsektor Taman Rajo, serta masyarakat setempat.


Berbagai masukan disampaikan oleh masyarakat kepada Jurjani selaku wakil rakyat dari dapil satu kecamatan Sekernan, kecamatan Maro sebo, dan kecamatan taman Rajo mulai dari pembangunan infrastruktur, Pendidikan hingga berbagai masalah lain, seperti dari dari polsubsektor Taman rajonminta bantuan kepada DPRD kabuapten Muaro jambi untuk mendukung program kegiatan kelompok sadar kamtibmas yang telah dibentuk disetiap desa.


Mendengar hal itu, Jurjani menyebut akan menampung semua masukan dari masyarakat serta akan mengupayakan agar dimasukkan dalam program kerja nya kedepan, dan di bawa kedalam rapat paripurna di gedung DPRD kabupaten Muaro untuk selanjutnya dapat diwujudkan menjadi kepentingan masyarakat banyak
.
“Berbagai masukan dari masyarakat akan saya tampung sebagai bahan untuk jadi program kerja kedepan, semoga bisa bersama kita wujudkan untuk kemaslahatan masyarakat banyak” tutupnya.
Kegiatan Reses ini tetap mematuhi protokol kesehatan covid 19.(Dil)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *