Masih Kekurangan ASN, Ini Jumlah Ideal Kebutuhan ASN Kabupaten Merangin

Selayang.id, Merangin — Kabupaten Merangin saat ini masih kekurangan jumlah Aparatur Sipil Negara (ASN), yang mana jumlah kekurangan mencapai angka sekitar 4.300 orang.

Kepala Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BKPSDMD) Kabupaten Merangin melalui Kabid Kepegawaian, Zairi mengatakan, jumlah ASN di Merangin saat ini sekitar 5.700 orang.

Namun jumlah tersebut akan terus mengalami penurunan, sebab setiap tahun banyak ASN yang pensiun, dan setiap tahun jumlahnya sekitar 200 orang.

“Jumlah ASN kita yang ada saat ini sekitar 5.700. Namun kebutuhan sesuai analisis pegawai secara keseluruhan itu 10 Ribu ASN, jadi kita kekurangan sekitar 4.300 ASN,” ujar Zairi.

Zairi mengaku, meski Menpan-RB nantinya menyetujui semua usulan penerimaan CPNS tahun ini, yaitu sebanyak 400 formasi, sebenarnya penambahan ASN hanya sekitar 200 orang saja.

“Sebab, pertahun jumlah pegawai yang pensiun itu ada sekitar 200 orang,” ungkapnya.(Sup)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *