Al Haris Ingatkan OPD Agar Tidak Lagi Menambah Tenaga Honorer

Al Haris-Bupati Merangin

Selayang.id, Merangin — Terkait ratusan Tenaga Kontrak (Honorer) yang terancam dirumahkan di beberapa OPD di Kabupaten Merangin, rupanya sudah sampai ke telinga Bupati Merangin, Al Haris.
Al Haris Saat dikonfirmasi terkait pengurangan tenaga Honorer membenarkan hal tersebut.

Bahkan sebelumnya dia sudah memberitahukan ke sejumlah OPD untuk tidak terlalu banyak menerima honorer.
“Itukan datanya saya tidak tau berapa, karena mereka (OPD, red) yang mengeluarkan SK.  Saya sudah sering mengingatkan dari jauh hari untuk mengurangi tenaga honorer, jangan ditambah, sekarang mungkin anggarannya belum jelas, maka honorer belum bekerja,” ungkap Al haris.


Al haris juga menghimbau kepada sejumlah OPD untuk merampingkan tenaga honorer setiap OPD, apa lagi suasana Covid-19 terjadi Refocusing anggaran.


“Jadi saya ingatkan untuk tidak lagi menambah tenaga honorer,” tegasnya.(Sup)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *