Akibat Longsor, Pengedara Tujuan Kerinci Dialihkan Melewati Solok Selatan

Selayang.id, Merangin — Akibat longsor di Desa Birun Kecamatan Pangkalan Jambu Kabupaten Merangin, arus lalu lintas Bangko-Kerinci maupun sebaliknya sementara diarahkan melalui jalan Solok Selatan.

Pengalihan jalan ini dikatakan Kasat Lantas Polres Merangin, Iptu Sudirharsono. Pihaknya sudah menyampaikan informasi pengalihan jalan dipasang disimpang empat Pasar Bawah Bangko Kabupaten Merangin.

“Untuk sementara waktu lalu lintas kita alihkan lewat Solok Selatan, menjelang selesaikan dibersihkan jalan yang tertimbun longsor. ada enam titik terjadi longsor,” kata Iptu Sudirharsono, Senin (29/3/21).

Saat ini lanjutnya, saat ini masih dilakukan pembersihan material longsor, jika sudah dibersihkan dari material, maka jalur Bangko-Kerinci dan sebaliknya dibuka kembali.

“Kalau pengguna jalan mau cepat ya lewat disana, (lewat solok selatan,red),” ujarnya.

Kasat Lantas menjelaskan, saat ini akibat longsor menyebabkan antrian panjang kendaraan, baik dari arah Bangko maupun dari arah Kerinci, karena jalan memang tidak bisa dilewati.

“Jalan memang tidak bisa dilewati, jadi kendaraan disana dipinggirkan dulu, kita harap tidak terjadi longsor susulan,” harapnya.

Kasat mengatakan, unuk mengurai material longsor alat berat dari Kabupaten Merangin sudah sampai di tempat longsor, begitupun alat berat dari Kerinci juga diturunkan.

“Alat berat dari Merangin sudah sampai, ada dua alat berat dikerahkan mudah mudahan cepat selesai,” katanya lagi.

Namun saat ditanya, kapan kira-kira material bisa dibereskan dari badan jalan agar kendaraan bisa dilewati, Kasat belum bisa memastikan kapan bisa dilewati.(sup)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *